Kegiatan Safari Ramadhan Desa Pohkecik Tahun 2023

Pemerintah Desa Pohkecik mengadakan Kegiatan Safari Ramadhan tahun 2023. Seperti pada tahun sebelumnya, safari ramadhan diikuti oleh Kepala Desa, Perangkat Desa, Ketua BPD beserta anggota, Ketua LPM beserta anggota. Kegiatan dijadwalkan setiap Hari Selasa pada Bulan Ramadhan. Adapun jadwal kegiatan safari ramadhan di Desa Pohkecik dimulai tanggal 28 Maret 2023 di Musholla Darut Taqwa, Tanggal 4 April 2023 di Musholla Nurus Sholihin, tanggal 11 April 2023 Musholla At Taqwa Dusun Jangkang dan terakhir di Musholla Al Karomah Dusun Jabaran pada tanggal 18 April 2023.

Kegiatan Safari Ramadhan adalah sebuah tradisi yang sering dilakukan oleh masyarakat, baik itu kelompok, instansi pemerintah dan swasta dalam rangka mempererat hubungan dengan sesama dan meningkatkan keimanan serta ketakwaan.

Safari Ramadhan Pohkecik

Kegiatan dilaksanakan setiap Hari Selasa malam di Bulan Ramadan, rombongan dari Pemerintah Desa Pohkecik mendatangi salah satu Musholla untuk melakukan shalat tarawih berjamaah. Acara dilanjutkan dengan ramah tamah saling tukar pikiran dengan warga masyarakat. Selain itu, kegiatan Safari Ramadhan juga menjadi momen untuk saling mengenal, mendekatkan antara pemerintah desa dengan warga masyarakat.

Safari Ramadhan Mojokerto
Safari Ramadhan Kasiyan

Semoga Safari Ramadhan di Desa Pohkecik bisa berlangsung terus menerus, konsisten yang harapannya bisa memberikan kemanfaatan bagi sesama.
Baca Juga : Pilot Project Unicef Untuk Pendataan ATS